Biologi Kelas 10: Proses Daur Air : Pengertian, Tahapan, dan Gambarnya

Pengertian Daur Air


Proses Daur Air – Daur Air adalah sebuah proses siklus yang terjadi secara terus menerus dan tidak pernah berhenti atau bahkan habis mulai dari air yang ada di daratan berubah menjadi awan kemudian menjadi hujan.
Daur air akan terjadi terus menerus selama bumi ini masih ada. Manusia sangat memerlukan air yang bersih, sehingga daur air dapat membuat air kotor dapat dikonsumsi kembali oleh Manusia.
Daur air sendiri bermanfaat untuk mengatur suhu lingkungan, menciptakan hujan, mengatur perubahan cuaca dan juga menciptakan keseimbangan dalam biosfer bumi.
Terjadi 7 tahapan proses dalam daur air yang berjalan secara sistematis dan beraturan yakni evaporasi, transpirasi, sublimasi, kondensasi, pengendapan, limpasan (runoff) dan juga infiltrasi.

Tahap Proses Daur Air



1.     Evaporasi

Awal mula proses daur air dimulai dengan adanya proses evaporasi. Evaporasi adalah proses penguapan air yang ada di permukaan akibat adanya energi panas dari sinar matahari yang terpancar ke bumi.
Air dalam bentuk cair yang ada di laut, danau, sungai, tanah dan lain-lain akan berubah menjad bentuk uap air dan naik ke atas menuju lapisan atmosfer.
Semakin besar energi panas sinar oleh matahari yang terpancar ke bumi, maka laju evaporasi akan semakin besar pula.

2.     Transpirasi

Selain berasal dari sumber airnya langsung, proses penguapan dalam daur air di permukaan bumi juga dapat terjadi pada jaringan tumbuhan, yang biasa disebut dengan istilah transpirasi.

Proses transpirasi adalah akar tanaman akan menyerap air dan mengedarkannya ke daun untuk proses fotosintesis. Air hasil proses fotosintesis kemudian dikeluarkan oleh tanaman melalui stomata sebagai uap air.

3.     Sublimasi

Sublimasi adalah suatu  proses dimana es berubah menjadi uap air tanpa mengalami fase cair. Sublimasi juga mempunyai peran dalam pembentukan air uap di udara. Yang menjadi sumber utama air dalam proses sublimasi adalah lapisan es dari kutub utara, kutub selatan dan es di pegunungan. Proses sublimasi akan lebih lambat dari proses penguapan.

4.     Kondensasi

Pada saat air di seluruh permukaan bumi berubah menjadi sebuah uap air, uap air kemudian naik ke tas menuju lapisan atas atmosfer. Pada ketinggian tertentu, uap air akan  berubah menjadi partikel es yang berukuran sangat kecil akibat dari pengaruh suhu udara yang rendah. Proses inilah yang disebut dengan proses kondensasi.

5.     Pengendapan (Presipitasi)

Pengendapan (Presipitasi) adalah Awan uap air yang telah terkondensasi kemudian turun ke permukaan bumi sebagai hujan karena pengaruh perubahan suhu atau angin panas. Apabila suhu sangat rendah yakni dibawah 0 derajat, tetesan air jatuh sebagai hujan salju atau hujan es. Melalui proses presipitasi ini, air kemudian masuk kembali ke lapisan litosfer bumi tersebut.

6.     Limpasan

Limpasan adalah sebuah proses di mana air mengalir dan berpindah tempat di atas permukaan bumi. Air tersebut kemudian akan bergerak dan berpindah dari tempat yang lebih tinggi ke tempat yang lebih rendah melalui saluran-saluran seperti sungai dan got hingga kemudian masuk ke danau, laut dan samudera. Pada proses limpasan ini, air akan masuk kembali ke lapisan hidrosfer.

7.     Infiltrasi

Setelah turun hujan, tidak semua air mengikuti tahap limpasan tersebut. Beberapa diantaranya akan meresap ke dalam tanah. Air tersebut merembes ke bawah kemudian menjadi air tanah. Air yang masuk ke dalam tanah ini disebut dengan air infiltrasi.
Melalui 7 tahapan atau proses tersebut daur air berlangsung secara terus-menerus. Tanpa adanya proses daur air, persebaran air menjadi tidak merata dan keseimbangan ekosistem akan menjadi terganggu.

Gambaran lebih jelasnya bisa disimak pada video berikut


Comments

  1. Hujan salju saya sudah paham tapi bagaimana dengan hujan es batu?

    ReplyDelete
  2. N.ghozy tadz kok pohon bisa transisi padahal pohon kan menghisap bukan mengeluarkan air

    ReplyDelete
  3. Air hujan itu bersih apa kotor?

    ReplyDelete
  4. M. Azhar. F(XB) tad bagaimana proses terjadinya turun salju di negri 4 musim???

    ReplyDelete
  5. M. Azhar. F(XB) tad bagaimana proses terjadinya turun salju di negri 4 musim???

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Biologi Kelas 10 | 5 Tahap Siklus Nitrogen Pada Tanah Beserta Penjelasannya

Biologi Kelas 11 | Ovulasi dan Menstruasi